Kara (殻) ~


Kara adalah sebuah organisasi rahasia yang didirikan oleh Isshiki Ōtsutsuki selaku pemimpinnya. Perkumpulan ini berencana untuk menumbuhkan Shinju baru yang cukup besar untuk melahap semua kehidupan di Bumi. Kara terbagi atas dua divisi yang disebut sebagai "Inners" dan "Outers".

1). Inners (内陣, Innā)

Inners adalah divisi inti Kara yang setiap anggotanya bertanggung jawab atas wilayah tertentu di Bumi. Masing-masing anggotanya tampak memiliki tato angka Romawi di wajah mereka dan mengenakan jubah hitam dengan pin perak. Tidak diketahui apa maksud dibalik tato angka ini, namun yang pasti itu bukan urutan kekuatan mereka.

Semua Inners memiliki kekuatan yang mengerikan, karena tubuh mereka telah dimodifikasi menjadi cyborg oleh Amado. Isshiki mengatakan bahwa alasan setiap Inners yang bergabung dengan Kara adalah untuk memenuhi kepentingan pribadi mereka masing-masing. Selain itu, mereka semua sepakat ingin memperoleh buah chakra dari Shinju.

2). Outers (外陣, Autō) 

Outers adalah divisi yang membantu Inners untuk menyelesaikan misinya dari luar dan biasanya bertindak sebagai mata-mata, agen atau semacamnya. Anggotanya meliputi mantan shinobi, ilmuwan, pedagang dan termasuk politisi yang beberapa di antaranya secara aktif bekerja untuk merusak aturan Daimyo dan Kage.

Selain misi, Outers juga bertanggung jawab untuk mengembangkan Senjata Ilmiah Ninja sebelum membawa hasilnya ke pusat Kara dan dimutakhirkan oleh Amado. Kara akan selalu memiliki teknologi baru karena di bantu oleh Outers yang berisi ilmuwan dari berbagai desa. Tidak seperti Inners, Outers tidak memiliki tato angka Romawi diwajahnya karena mereka hanya pembantu dan bukan anggota inti.


•) Berikut adalah daftar anggota Kara yang sudah diketahui ::

*. Inners :
1. Isshiki Ōtsutsuki
2. Amado
3. Delta — I
4. Kashin Koji — II
5. Boro — III
6. Jigen — IV
7. Victor — V
8. Code — VI
9. Deepa — VII
10. ? — VIII
11. Kawaki — IX

*. Outers :
1. Ao
2. Garō
3. Garashi Tōno
4. Dokter Iwa
5. Sekretaris Victor
6. dll


Kara telah mengumpulkan banyak kekayaan dan pengaruh politik. Mereka juga mendominasi penggunaan Senjata Ilmiah Ninja dan berkomunikasi dari jarak jauh melalui teknik Genjutsu Tsūshin. Menurut Kawaki, Amado adalah Kepala Divisi Penelitian dan Pengembangan untuk Kara. 

Saat ini, Inners yang masih setia untuk Kara hanya tersisa Code, Delta dan Isshiki saja. Code masih menjaga kandang Jubi Isshiki, Delta sudah dinonaktifkan oleh perintah suara Amado, dan Isshiki tengah sibuk merebut kembali Kawaki. Inners lainnya sebagian besar mati dan sisanya membelot (kalian tau sendiri).

• Pict : @RPWolfStone1 | Twitter

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Yomawari: Midnight Shadows PC Game Free Download

Download GTA San Andreas Mobile Lite

Anime Bertemakan Perang dan Militer Terbaik