Rinkaichū, Serangga Beracun Berukuran Nano Milik Torune Aburame
Rinkaichū merupakan jenis serangga beracun berukunan nano yang hidup di dalam tubuh sebagian anggota klan Aburame. Hanya Torune dan Shikuro (ayah Torune) yang diketahui merupakan pengguna serangga ini. Saat serangga ini berada di tubuh orang lain, ia akan menghancurkan sel tubuh orang tersebut, menyebabkan rasa sakit bagi orang tersebut, sedangkan pemilik serangga ini sudah memiliki antibodi racun serangga ini, sehingga tidak akan membahayakan pemiliknya.
Tidak seperti Kikaichū milik klan Aburame pada umumnya yang bisa bergerak dengan bebas, Rinkaichū tidak bisa bergerak dengan bebas. Rinkaichū hanya bisa berpindah melalui kontak langsung antara bagian tubuh pemilik serangga ini yang sudah terlapisi oleh serangga ini dengan bagian tubuh target.
Meski begitu, dalam Naruto Shippūden Episode 317, saat Torune bertarung dengan Shino, diperlihatkan juga bahwa Rinkaichū bisa berpindah melalui udara dengan Dokujin no Jutsu, suatu jutsu di mana Torune membuat bola tabir asap menggunakan serangga miliknya, lalu meniupnya, menimbulkan asap yang sebenarnya adalah serangga miliknya tersebut. Apabila terhirup, maka bisa berakibat fatal.
Tidak hanya itu, Torune juga mampu menggunakan Kodoku no Jutsu. Suatu Kinjutsu di mana mula-mula Torune mengumpulkan banyak mayat yang sudah dihinggapi dengan serangga ini dalam suatu tempat, lalu kinjutsu ini diaktifkan. Rinkaichū akan berkembang biak dengan cepat di dalamnya dan daging mayat tersebut akan melepaskan gas yang suatu saat akan menimbulkan ledakan, menghasilkan asap gas yang sebenarnya terdiri dari serangga ini, menginfeksi siapapun yang terkena olehnya.
Rinkaichū menyebar dengan cepat dan berkembang biak saat mereka berada di dalam sel hidup, mirip seperti virus. Mereka membutuhkan nutrisi berupa daging untuk bertahan hidup, dan akan mati jika inangnya/pemiliknya sudah mati dan tidak tersisa lagi nutrisi yang serangga tersebut butuhkan atau meninggalkan tubuh dalam waktu yang lama
Kalau begitu yang jadi pertanyaan, mengapa Torune masih bisa memakai Rinkaichū miliknya, padahal Torune hanyalah Zombie ET? . Kalau mau dijawab pakai opini, mungkin teknik Edo Tensei menghilangkan batasan itu, dalam artian Rinkaichū milik Torune tetap bisa digunakan dan tidak mati begitu saja, sekalipun ia hinggap di dalam tubuh "zombie ET".
Fakta menarik lainnya, saat Shino masih kecil, ia pernah mengambil sebagian Rinkaichū milik Torune, lalu mengembangbiakkannya dengan memberi mereka makan dengan serangga milik Shino. Setelah beberapa generasi dan beberapa tahun, serangga yang memiliki antibodi racun serangga ini terlahir
Komentar
Posting Komentar